Akibat penggunaan bahan kimia bila tidak sesuai dengan prosedur penggunaan dan prosedur keselamatan maka akan mengakibatkan:
- Keracunan, sebagai akibat masuknya bahan kimia ke dalam tubuh melalui paru-paru, mulut dan kulit . Keracunan dapat berakibat fatal yaitu hilang kesadaran atau gangguan kesehatan yang baru dirasakan setelah beberapa tahun dari saat terkontaminasi.
- Iritasi, sebagai akibat kontak dengan bahan kimia korosif, misalnya peradangan pada kulit, mata dan saluran pernapasan .
- Mengalami luka bakar, sebagai akibat peledakan bahan-bahan reaktif yaitu peroksida dan bahan-bahan pelarut organik